Karhutlah di Kolibuluk, Kapolsek Waigete Sigap Padamkan Sisa Api Dengan Alat Seadanya

Karhutlah di Kolibuluk, Kapolsek Waigete Sigap Padamkan Sisa Api Dengan Alat Seadanya

Tribratanewsikka.com, Maumere – Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutlah) pagi ini, Senin (19/7) terjadi di Kolubuluk, Dusun Lua, Desa Hoder, Kec. Waigete, Kab. Sikka. Kapolsek Waigete Ipda I Wayan Artawan, S.H., bersama personil Polsek Waigete dan personil Dinas Kehutanan Kab. Sikka turun ke lokasi karhutlah.

“Pada saat tiba di lokasi kejadian, masih ditemukan sisa api yang masih mengeluarkan asap, sehingga kami memadamkan sisa api tersebut dengan menggunakan air aqua dan ranting pohon. Dan saat ini sisa api telah berhasil dipadamkan dan tidak terlihat lagi titik api maupun asap” jelas Kapolsek Waigete kepada Humas Polres Sikka.

Dalam kebakaran hutan dan lahan tersebut tidak terdapat korban jiwa, namun terdapat kurang lebih 40 pohon jambu mente yang juga ikut terbakar pada saat kejadian tersebut milik saudara Wilhelmus Woda yang merupakan pemilik lahan.

“Sumber api belum dapat dipastikan dan masih dalam proses penyelidikan anggota Polsek Waigete. Dan kami akan terus menerjunkan personil terlebih anggota Bhabinkamtibmas untuk memberikan sosialisasi kepada masyarakat untuk tidak membuka lahan dengan cara membakar, sehingga tidak terjadi lagi kebakaran hutan dan lahan,” pungkasnya. (k21)