Kapolres Lakukan Pengecekan Kondisi Kendaraan Dinas Sat Samapta Polres Sikka

Kapolres Lakukan Pengecekan Kondisi Kendaraan Dinas Sat Samapta Polres Sikka

Tribratanewssikka.com, Maumere ­– Kepolisian Resor Sikka melakukan pengecekkan kendaraan bermotor roda 2 dan roda 4 milik Sat Samapta Polres Sikka di Lapangan Apel Polres Sikka, Jl. Ahmad Yani 1, Kab. Sikka, Rabu (18/8) pukul 09.00 wita.

Kegiatan pengecekkan ini dipimpin oleh Kapolres Sikka AKBP Sajimin, S.I.K., M.H., dan didampingi Kasat Samapta Iptu Mikael D. Donis, Kasie Propam Polres Sikka Ipda Fransiskus Somba Say dan Paur Subbaglog Bag Sumda Bripka Amran.

Adapun dilakukan pemeriksaan kali ini adalah surat-surat kendaraan seperti SIM dan STNK serta kondisi pemeliharaan dan perawatan kendaraan seperti oli, aki, mesin dan ban.

Kapolres mengungkapkan pengecekan Ranmor ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap bulannya, untuk mengecek kelayakan dan kepedulian Personil dalam menggunakan serta merawat kendaraan dinas yang telah disediakan oleh Negara.

“Pengecekan ini kami laksanakan sebagai peninjauan terhadap tanggung jawab penggunaan ranmor dinas dan untuk keselamatan dalam berkendara personil,” ujar Kapolres. (k21)